6 Dasar Cara Meningkatkan SEO Blogspot


Jadilah yang pertama untuk membagikan tutorial maupun tips dalam artikel ini kepada teman-teman anda.



Dasar Cara Meningkatkan Meningkatkan SEO Blogspot - Salam para pembaca sekalian, kali ini saya ingin membahas mengenai dasar cara meningkatkan SEO, khususnya untuk blogspot. Saya mulai dari pengertian SEO. Menurut pemahaman saya, SEO (Search Engine Optimization) merupakan proses agar sebuah blog ataupun website memperoleh peringkat yang baik pada halaman hasil indeks pencarian search engine (SERP) yang berdampak pada peningkatan jumlah pengunjung blog ataupun website tersebut . Perlu kita ketahui bersama bahwa cara melakukan SEO dari masing-masing orang tidak dapat sama persis. Hal ini dikarenakan elemen dari blog ataupun website sangatlah kompleks, mulai dari template/theme, basic code, serta berbagai macam elemen lain yg berbeda-beda. Simak baik-baik dasar-dasar meningkatkan SEO Blogspot berikut ini...



6 Dasar Cara Meningkatkan SEO Blogspot :

1. Pilihlah template yang SEO friendly. Design blog yang menarik dapat memiliki SEO yang buruk. Begitu pula sebaliknya. Selektiflah dalam menentukan template mana yang akan anda pakai untuk blog anda. Perhatikan pula kecepatan loading blog anda. Salah satu ciri template blog yang SEO friendly ialah ringan ketika blog sedang loading. Beberapa hal yang dapat menyebabkan loading blog atau website menjadi lambat biasanya terlalu banyaknya file javascript (biasanya pada widget) atau terlalu besarnya file-file gambar. Anda mendownload kumpulan template SEO friendly dari indTemplate.
 
2. Pasanglah meta tags pada blog anda. Ada banyak macam dari meta tag yang dapat kita jumpai. Namun yang paling sering kita jumpai umumnya ialah meta description, meta keyword, dan meta author. Meta description berisi deskripsi blog atau website. Meta keyword berisi keyword-keyword yang berkaitan dengan isi blog atau website yang bersangkutan. Sedangkan meta author berisi nama penulis. Pelajari lebih lanjut tentang meta tag.

3. Maksimalkan keyword pada judul blog dan di dalam posting blog. Memadatkan judul dengan keyword yang ditargetkan dapat memperbesar kepadatan keyword (keyword density) suatu blog. Bukan berarti mengulang-ulang keryword yang sama berulang-ulang, namun lebih kepada mengatur letak/posisi keyword, menggunakan keyword dan frase yang tepat, dan tidak menggunakan terlalu banyak kata yang bertele-tele.

4. Letakkan judul posting di depan nama blog anda. Anda dapat mengeceknya dengan cara berikut. Buka sebuah halaman postingan dari blog anda dan lihatlah tab pada browser. Apakah nama blog anda berada di depan nama postingan? Jika iya, maka hal ini dapat mengurangi akurasi dan kepadatan keyword serta memotong judul posting di bagian belakang pada hasil indeks pencarian search engine. Kerugian lainnya pengunjung jadi dapat membaca judul secara lengkap, apalagi jika judul posting sangat panjang.

5. Percepat proses indeks search engine terhadap blog. Salah satu langkah awal dari proses SEO yang baik ialah cepatnya suatu postingan terindeks oleh search engine. Indeks yang cepat menunjukkan bahwa blog telah dikenal oleh search engine. Hal ini tentu saja mempercepat SEO suatu posting karena tentu pengunjung dapat dengan segera menemukan postingan kita di search engine.

6. Lakukan Link building secara efektif. Link building merupakan proses menciptakan inbound link (link yang mengarah ke blog atau website) kita. Dengan begitu kita akan mendapatkan backlink dari blog atau website lain. Salah satu cara paling mudah untuk mendapatkan backlink ialah dengan berkomentar di blog atau website orang lain dengan meninggalkan link di form komentator. Yang perlu di garis bawahi ialah berkomentarlah sesuai dengan konten artikel yang bersangkutan.

Itulah 6 Dasar Cara Meningkatkan SEO Blogspot yang menjadi pengalaman saya sendiri. Diluar cara-cara tersebut masih banyak sekali cara yang dapat diterapkan untuk meningkatkan SEO blog anda. Namun 6 langkah di atas saya rasa sudah dapat menjadi dasar yang kuat untuk mejadi fondasi SEO anda sebelum anda mempraktikan langkah-langkah selanjutnya. Selamat mencoba... Mari budayakan berkomentar, namun pastinya komentar yang sesuai dengan isi artikel yaaa...


Terimakasih telah membaca artikel kami, 6 Dasar Cara Meningkatkan SEO Blogspot yang diterbitkan oleh ind-Template. Jika anda menyukai artikel ini silahkan untuk melakukan link back dengan memasang kode dibawah ini. Atau dengan membagikan ( merekomendasikan ) artikel ini melalui jejaring sosial. Copy Paste diijinkan dengan syarat memasang kode dibawah ini sebagai link back aktif. Saya akan melakukan DMCA Complaint jika anda melakukan copy paste tanpa mengikuti ketentuan yang berlaku!


0 comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar untuk memberikan respon atau pertanyaan. Klik link "Subscribe to: Post Comments (Atom)" untuk mengetahui adanya balasan. Sehubungan dengan kesibukan saya sehari-hari, mohon maaf apabila komentar dibalas dalam waktu lama atau tidak terbalas. Komentar tidak saya moderasi. Berkomentarlah sesuai dengan isi artikel, komentar BERISI LINK ataupun yang tidak sesuai dengan Comment Policy akan langsung saya hapus. Terimakasih.

Jadilah Followers ind-Template